Gelar Muscab, Bupati Minta Pramuka Paser Tampil Terdepan Menghadapi Covid -19

  • Sapar_Admin Kwarcab Paser
  • 25 March 2021
  • 11 Views
Gelar Muscab, Bupati Minta Pramuka Paser Tampil Terdepan Menghadapi Covid -19

TANA PASER- Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Kabupaten Paser  menggelar Musyawarah cabang (Muscab) di Ruang Rapat Sadurengas Kantor Bupati Paser, Kamis (25/3).

Dalam pelaksanaan Muscab di ruang rapat Sadurengas hanya dihadiri pengurus cabang serta ranting kecamatan Tanah Grogot dan Kecamatan Pasir Belengkong. Sedangkan kecamatan lain mengikuti secara virtual.

Bupati Paser selaku  Ketua  Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Paser  diwakili staf Ahli Bupati  dr Dewa Made Sudarsana dalam sambutannya meminta gerakan pramuka harus tampil terdepan dalam menghadapi problema bangsa seperti pandemi Covid -19 ini.

Selain itu Bupati menyampaikan bahwa Pramuka merupakan mitra ataupun perpanjangan tangan dari pemerintah dalam hal untuk membangun dan membina watak dan karakter generasi muda.

“Gerakan pramuka adalah organisasi yang luwes dan tidak memandang batasan usia, sehingga merupakan media efektif untuk menempa generasi millenial untuk tumbuh dan mengembangkan dirinya secara optimal demi nusa dan bangsa,” katanya.

Sedangkan  Ketua Kwarcab Paser Sahruddin Yahya mengatakan,  Muscab ini dilaksanakan selain untuk mengevaluasi program kerja yang telah dilaksanakan juga untuk menyusun rencana dan program kerja kwartir Cabang Gerakan Pramuka Paser  untuk lima tahun kedepan dan menetapkan Ketua kwartir Cabang Gerakan Pramuka Paser  masa bhakti 2021-2026.

Selain itu Sahruddin berharap melalui Muscab ini  bisa menghasilkan program yang bermanfaat dan diaplikasikan serta pengurus yang kreatif sehingga nantinya bisa membuat gerakan Pramuka di Kabupaten Paser semakin baik lagi. (har/humas)

Sumber : humas.paserkab.go.id

Related Posts

Comments are disabled for this post.